desa-se-kecamatan-maro-sebo-ikut-pelatihan-sid-ini-harapan-camat

Desa Se-Kecamatan Maro Sebo Ikut Pelatihan SID, Ini Harapan Camat

 23 November 2022 |  Administrator

SIDAKPOST.ID, MUARO JAMBI – sebanyak 11 Desa dalam wilayah Kecamatan Maro Sebo, Kabupaten Muaro Jambi, ikuti pelatihan Penggunaan sistem informasi desa menuju Desa digital, bertempat di ruang pola Hotel Duta, kota Jambi, Selasa (22/11/2022).

Acara pelatihan tersebut dibuka oleh Kadis PMD Muaro Jambi Syaifullah, Dihadiri Camat Maro Sebo H, Isa Sohibur Ridho, Ketua forum kades Kecamatan Maro Sebo Sarkoni.

Camat H, Isa Sohibur Ridho dalam sambutannya mengatakan agar para peserta dapat mengikuti pelatihan penggunaan sistem informasi desa digital benar benar fokus dan menguasai apa saja yang di paparkan oleh narasumber.

Sehingga kedepan Desa di Kecamatan Maro Sebo semua data akan terakses melalui aplikasi dan konek dengan Pemerintah Kecamatan.

“Zaman serba digital saat ini kita tidak boleh tertinggal dari Desa- Desa yang lain, sebab saat ini semua serba online dan mudah diakses oleh masyarakat. Kita harus beradaptasi dengan era digital, harus meningkatkan keterampilan digitalisasi,” ujar Camat.

Sementara, Sarkoni ketua forum kades se- Kecamatan Maro Sebo, kepada seluruh anggota yang saat ini mengikuti pelatihan sistem informasi desa digital, agar serius dan banyak bertanya agar lebih mengerti dan bisa di terapkan di desanya masing-masing,

“Kedepan semua data akan di input dan di akses melalui aplikasi tersebut, untuk itu kepada perangkat Desa atau sekdes benar benar belajar dan menguasai aplikasi tersebut,” pungkasnya.(wir)


SIKEMA

Kirim Keluhan

Lacak Keluhan Anda!

KELUHAN TERJAWAB

AGENDA KEGIATAN


  • Event tidak tersedia.

PENGUNJUNG